• Jelajahi

    Copyright © POSMETRO.ID
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Kriminal

    Pj Sekda Tebing Tinggi Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Toba 2023

    21 Desember 2023, Desember 21, 2023 WIB Last Updated 2023-12-21T09:54:53Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini


    POSMETRO.ID | TEBING TINGGI  - Penjabat (Pj) Wali Kota Tebing Tinggi, Kamlan Mursyid  memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Toba 2023 dalam rangka pengamanan perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru), bertempat di Lapangan Merdeka Jaoan Sutomo Kota Tebing Tinggi, Kamis (21/12/2023).


    Hadir dalam kegiatan itu, Dandim 0204 /DS diwakili Pabung Kapten Inf. Buston Lumban Raja, mewakili Kajari dan Ketua PN, Danyon B Brimob Polda Sumut Kompol Heriyono, Ka BNN Kota Tebing Tinggi AKBP Alexander, Komandan Sub Den Pom Kapten CPM Hendra serta undangan lainya.


    Pj Sekda yang membacakan amanat tertulis Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo menyempaikan, Apel Gelar Pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun sarpras yang akan digunakan selama pelaksanaan operasi, sehingga diharapkan seluruh kegiatan pengamanan perayaan Natal 2023 serta Tahun Baru 2024 (Nataru) dapat berjalan dengan optimal.


    Disebutkan, perayaan Natal dan Tahun Baru tahun ini juga bertepatan dengan masa kampanye Pemilu 2024 sehingga memiliki potensi kerawanan yang lebih tinggi," papar Pimpinan Apel. 


    "Oleh karena itu, dalam rangka pengamanan Nataru ini Polri didukung oleh TNI, Pemda, Mitra Kamtibmas dan stakeholder terkait menggelar Operasi Kepolisian Terpusat dengan sandi "Operasi Lilin 2023" selama 12 hari, mulai tanggal 22 Desember 2023 s.d. 2 Januari 2024," jelasnya.


    Dikatakan Kapolri, ancaman terorisme juga menjadi tantangan yang serius. Untuk itu, kedepankan deteksi dini dan preventive strike untuk mencegah pelaku teror melancarkan aksinya, serta lakukan penjagaan ketat pada pusat keramaian maupun tempat ibadah agar kita dapat memastikan tidak ada letupan sekecil apapun dalam pelaksanaan ibadah Natal ataupun malam pergantian tahun.


    "Pada pengamanan perayaan malam tahun baru, lakukan pengamanan pada setiap giat keramaian dengan maksimal, terutama yang melibatkan massa dalam jumlah besar," pesannya.


    Selain itu, lakukan pengaturan lalu lintas dan pengamanan pada lokasi kegiatan secara humanis serta tingkatkan pengawasan distribusi handak komersial maupun petasan agar kegiatan berjalan dengan aman.


    "Selain itu, lakukan penguatan strategi komunikasi publik melalui berbagai saluran komunikasi yang ada. Sosialisasikan setiap kebijakan rekayasa lalu lintas maupun perubahan arus secara masif dan pastikan setiap informasi tersampaikan dengan baik, agar masyarakat betul-betul terbantu dengan informasi yang diberikan dan mendukung kelancaran operasi," ujar Kamlan Mursyid membavakan amanat Kapolri.


    Pada apel tersebut Pj Sekda juga turut dilakukan penyematan pita kepada perwakilan Instansi, yakni Bripka Julhendra dari Polres Tebing Tinggi, Pratu Wahyu Syahputra dari Subdenpom dan Boy Simanjuntak perwakilan dari dinas Perhubungan Kota Tebing Tinggi.- (IAG)

    Komentar

    Tampilkan

    BREAKING NEWS