POSMETRO. ID |BANYUASIN
– Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengadakan kampanye pemenangan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin, Pakde Selamet dan Alfi N Rustam, melalui acara senam bersama yang berlangsung di Perumahan III putri Kelurahan Tanah Mas, Kecamatan Talang Kelapa, Rabu (13/11/24). Acara yang dimulai pukul 01.00 WIB ini dihadiri oleh ratusan warga serta sejumlah tokoh PKB.
Hadir dalam kampanye tersebut, H. Selamet Sumosentono, S.H., calon Bupati Banyuasin periode 2025-2030, beserta mantan istri Bupati Banyuasin sebelumnya, Sri Fitriyanti, yang juga turut mendukung pasangan Selfi. Selain itu, acara juga dihadiri Ketua DPC PKB Banyuasin, H. Rudiyanto, S.H., Ketua Perempuan Bangsa PKB Banyuasin, Pida Riani, serta Zulfahmi, anggota DPRD Banyuasin dari PKB.
Dalam orasinya, Fitriyanti menyampaikan pentingnya memilih pemimpin yang mampu membawa kesejahteraan bagi masyarakat. "Saya mengajak masyarakat, khususnya di Talang Kelapa, untuk memilih pemimpin yang bisa mensejahterakan masyarakatnya, bukan sebaliknya," ungkap Fitriyanti. Menurutnya, kehadiran dirinya dan tim Selfi bertujuan untuk "mengarahkan masyarakat agar tidak salah memilih pemimpin dan mendukung pemimpin yang mampu memimpin keluarganya dengan baik."
Dukungan dari warga Tanah Mas juga disampaikan oleh Siti, salah seorang peserta senam. "Saya akan mengajak keluarga saya untuk mendukung Pakde Selamet sebagai Bupati Banyuasin dan Pak Alfi sebagai wakilnya," ujar Siti dengan semangat. Ia mengaku terinspirasi oleh pesan Fitriyanti agar masyarakat memilih pemimpin yang mampu membawa perubahan positif. "Kami ingin pemimpin yang bisa memimpin keluarga dengan baik, baru bisa memimpin masyarakat," tambahnya.
Fitriyanti berharap agar warga, khususnya para ibu di Kelurahan Tanah Mas, tidak salah memilih pemimpin untuk Banyuasin yang lebih baik. "Pilihlah pemimpin yang membawa perubahan nyata bagi masa depan Banyuasin," tegasnya.
Acara senam bersama ini diharapkan mampu memperkuat dukungan masyarakat Tanah Mas untuk pasangan Selfi dan menjadi salah satu langkah awal menuju perubahan yang diharapkan bagi Kabupaten Banyuasin.
Editor : Tim Redaksi