POSMETRO.ID | PRABUMULIH – Puluhan ribu massa memadati Lapangan Tugu Jogja di Jalan Lingkar Kota Prabumulih untuk menghadiri kampanye akbar pasangan calon walikota dan wakil walikota Prabumulih nomor urut 1, H. Arlan dan Franky Nasril, Jumat (15/11/2024). Kampanye ini menjadi salah satu acara terbesar dalam rangkaian kegiatan Pilkada Prabumulih 2024.
Arlan dan Franky, yang diusung oleh koalisi partai politik Gerindra, Hanura, PAN, PBB dan PKB itu tampil dengan penuh percaya diri di hadapan puluhan ribu pendukung yang hadir dari berbagai penjuru kota. Dalam orasinya, Arlan menyampaikan komitmennya untuk membawa perubahan yang lebih baik bagi Prabumulih melalui program-program unggulan.
"Kami hadir bukan sekadar untuk berjanji, tetapi untuk bekerja nyata demi Prabumulih yang lebih maju dan sejahtera. Bersama Franky, kami akan mewujudkan pemerintahan yang transparan, bersih, dan berorientasi pada pelayanan masyarakat," tegas Arlan, disambut sorak-sorai pendukungnya.
Pria yang akrab disapa Cak Arlan itu menambahkan bahwa mereka akan berfokus pada pembangunan infrastruktur, peningkatan kualitas pendidikan, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat, Peningkatan layanan kesehatan, layanan gratis gas kota serta gratis seragam sekolah.
Dengan gaya khas bahasa kearifan lokal Prabumulih, Arlan mampu menarik simpati warga untuk berjuang bersama mewujudkan perubahan nyata mensejahterakan masyarakat melalui Pemilukada 2024 untuk memilih mereka pada 27 November mendatang. Nomor urut 1 bukan hanya angka, tetapi simbol persatuan untuk menuju masa depan yang lebih baik bagi Prabumulih," ujar Arlan
Kampanye ini juga dimeriahkan oleh berbagai hiburan, termasuk penampilan 6 artis nasional dan lokal yang membuat suasana semakin meriah. Lapangan Tugu Jogja berubah menjadi lautan manusia yang antusias mengibarkan bendera dan atribut kampanye pasangan nomor urut 1 ini.
Salah seorang peserta kampanye, Andi (45), warga Kelurahan Karang Raja, mengaku optimistis dengan pasangan Arlan-Franky. "Program mereka sangat menyentuh kebutuhan masyarakat. Saya yakin mereka mampu membawa perubahan yang nyata," ujarnya.
Pantauan dilapangan, lapangan Tugu Jogja tampak berubah menjadi lautan manusia. Puluhan aparat kemanan diterjunkan untuk mengawal jalannya kampanye akbar ini.
Kampanye ini menjadi momentum penting bagi Arlan dan Franky untuk mendekatkan diri kepada masyarakat menjelang pemilihan yang akan digelar pada 27 November 2024. Mampukah pasangan ini merebut hati mayoritas warga Prabumulih? Waktu yang akan menjawab. *Jun M